SAGOETV | BANDA ACEH – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Aceh, Drs. H. Azhari, M.Si, melantik dan mengambil sumpah lima pejabat eselon III atau pejabat administrator di lingkungan Kanwil Kemenag Aceh, Selasa (18/3/2025). Dalam sambutannya, Azhari menegaskan pentingnya kerja sama dan profesionalisme dalam menjalankan tugas guna meningkatkan kinerja lembaga.
“Mutasi, rotasi, dan promosi adalah bagian dari dinamika organisasi yang bertujuan untuk penyegaran serta peningkatan efektivitas kinerja. Semua jabatan bersifat sementara, dan pergeseran ini merupakan kesempatan untuk menambah pengalaman, wawasan, serta membangun relasi kerja yang lebih luas,” ujar Azhari dalam acara yang berlangsung di aula Kanwil Kemenag Aceh.
Azhari juga menekankan bahwa setiap pejabat yang dilantik telah melalui pertimbangan matang berdasarkan kapasitas dan kompetensi masing-masing. Ia berharap agar para pejabat yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dengan tugas dan tanggung jawab yang baru serta terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Kita semua mengemban amanah, dan setiap posisi memiliki tantangan serta tanggung jawab tersendiri. Tidak ada istilah ‘dibuang’ dalam mutasi ini, sebab di mana pun kita ditempatkan, itu adalah bagian dari pengabdian kepada masyarakat dan negara,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Kakanwil Kemenag Aceh secara khusus mengingatkan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bireuen yang baru dilantik, Dr. H. Zulkifli, S.Ag., M.Pd., untuk memberikan perhatian lebih pada pengelolaan madrasah serta peningkatan layanan haji di daerahnya.
Pelantikan ini turut disaksikan oleh para kepala bidang, kepala kantor Kemenag kabupaten/kota, serta pejabat lainnya. Pembacaan surat keputusan dilakukan oleh Ketua Tim SDM (Kepegawaian dan Hukum), M. Ihsan, S.H.I., sementara rohaniwan Dr. H. Alfirdaus Putra, S.H.I., M.H., serta dua saksi, yaitu Kepala Bagian Tata Usaha Ahmad Yani, S.Pd.I., dan Kepala Bidang Penerangan Agama Islam, Pemberdayaan Zakat, dan Wakaf (Penaiszawa) H. Zulfikar, S.Ag., M.Ag., turut mendampingi proses pelantikan.
Lima Pejabat yang Dilantik:
- Dr. Hj. Aida Rina Elisiva, B.Acc., M.M. – dari Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Kemenag Kota Banda Aceh menjadi Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam (Kabid PAI) Kanwil Kemenag Aceh.
- H. Fadli, S.Ag., M.Si. – dari Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Kemenag Kabupaten Aceh Timur menjadi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Aceh Utara.
- H. Khairul Azhar, S.Ag., M.Si. – dari Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam (Kabid PAI) Kanwil Kemenag Aceh menjadi Kepala Bidang Pendidikan Madrasah (Kabid Penmad) Kanwil Kemenag Aceh.
- Drs. H. Maiyusri, M.Ag. – dari Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Aceh Utara menjadi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bener Meriah.
- Dr. H. Zulkifli, S.Ag., M.Pd. – dari Kepala Bidang Pendidikan Madrasah (Kabid Penmad) Kanwil Kemenag Aceh menjadi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bireuen.
Di akhir acara, Kakanwil Kemenag Aceh menyampaikan harapan agar para pejabat yang baru dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan penuh dedikasi dan semangat untuk terus meningkatkan kualitas layanan keagamaan di Aceh. “Selamat bertugas di tempat yang baru. Jadikan momentum ini sebagai awal yang baik untuk terus berkontribusi bagi kemajuan lembaga,” pungkasnya. []