• Tentang Kami
Monday, October 13, 2025
SAGOE TV
No Result
View All Result
SUBSCRIBE
KIRIM TULISAN
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Biografi
  • Opini
  • Analisis
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Biografi
  • Opini
  • Analisis
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result

Lukmanul Hakim dan Fajar Hidayah Gelar Kemah Ukhuwah untuk Penguatan Karakter

SAGOE TV by SAGOE TV
February 27, 2025
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Lukmanul Hakim dan Fajar Hidayah Gelar Kemah Ukhuwah untuk Penguatan Karakter

SMP IT Lukmanul Hakim dan SIT Fajar Hidayah menggelar Kemah Ukhuwah yang bertujuan memperkuat pendidikan karakter peserta didik, 21-23 Februari 2025. Foto: for SagoeTV

Share on FacebookShare on Twitter

SAGOETV | ACEH BESAR – Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMP IT) Lukmanul Hakim dan Sekolah Islam Terpadu (SIT) Fajar Hidayah sukses menggelar ‘Kemah Ukhuwah’, sebuah kegiatan yang bertujuan memperkuat pendidikan karakter peserta didik. Acara ini berlangsung di Bumi Perkemahan Fajar Hidayah, Blang Bintang, pada 21-23 Februari 2025, dengan melibatkan sekitar 200 peserta dari jenjang SD, SMP, dan SMA.

Kegiatan Kemah Ukhuwah itu dibuka secara resmi oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Aceh Besar yang diwakili oleh Kak Ira Puspita. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi kolaborasi antara kedua sekolah, yang dinilai memberikan dampak positif bagi pembinaan karakter dan pendidikan kepramukaan.

BACA JUGA

Ngopi Boleh, Lalai Jangan: Semangat Baru Disbudpar Aceh Bareng Kadis Dedy Yuswadi

Iskada Aceh Gelar Peusijuek dan Syukuran Wisudawan, Teguhkan Semangat Dakwah dan Keilmuan

Selama perkemahan, peserta dikelompokkan dalam beberapa regu untuk membangun kerja sama dan mempererat hubungan sosial. Mahbengi Arve, Koordinator Kegiatan, menjelaskan bahwa hari pertama diawali dengan pendirian tenda, persiapan, serta upacara pembukaan. Malam pertama diisi dengan pentas seni, yang menjadi ajang bagi peserta untuk menampilkan kreativitas mereka.

Pada hari kedua, kegiatan dimulai dengan senam pagi, diikuti oleh hiking yang mencakup tiga pos tantangan:
1. Pos 1, Permainan ketangkasan melempar pisau.
2. Pos 2, Kegiatan KIM (Kemampuan Indra Manusia), yang melatih fokus dan ketajaman indera.
3. Pos 3, Outbound, untuk mengasah keterampilan kepemimpinan dan kerja sama tim.

Dalam acara penutupan, Kepala Sekolah SMP IT Lukmanul Hakim, Al Fajri Kamal Ayu, menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas keberhasilan Kemah Ukhuwah.

“Selama tiga hari dua malam, kita telah bersama-sama belajar, berbagi, dan mengembangkan diri. Kemah Ukhuwah ini menjadi sarana untuk mempererat ikatan persaudaraan, membangun karakter mulia, serta meningkatkan kemampuan sosial dan emosional peserta. Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi, termasuk para pembina, panitia, serta pendamping yang telah bekerja keras menyukseskan acara ini,” ujarnya.

Baca Juga:  KRI Banda Aceh Antar Alutsista Baru untuk Lanal Lhokseumawe

Ia juga mengapresiasi semangat para peserta yang aktif mengikuti setiap kegiatan dan berharap pengalaman dari kemah ini menjadi bekal berharga dalam membangun karakter tangguh. Sesuai dengan tema kegiatan, “Berkolaborasi Membangun Karakter Mulia”, acara ini menjadi bukti nyata pentingnya kerja sama dalam pendidikan karakter anak bangsa. [NST]

Tags: acehKemahpendidikanPendidikan KarakterSekolahSiswaUkhuwah
ShareTweetPinSend
Seedbacklink
SAGOE TV

SAGOE TV

SAGOETV.com adalah platform media digital yang memberi sudut pandang mencerahkan di Indonesia, berbasis di Banda Aceh. SAGOETV.com fokus pada berita, video, dan analisis dengan berbagai sudut pandang moderat.

Related Posts

Ngopi Boleh, Lalai Jangan: Semangat Baru Disbudpar Aceh Bareng Kadis Dedy Yuswadi
News

Ngopi Boleh, Lalai Jangan: Semangat Baru Disbudpar Aceh Bareng Kadis Dedy Yuswadi

by SAGOE TV
October 13, 2025
Iskada Aceh Gelar Peusijuek dan Syukuran Wisudawan, Teguhkan Semangat Dakwah dan Keilmuan
News

Iskada Aceh Gelar Peusijuek dan Syukuran Wisudawan, Teguhkan Semangat Dakwah dan Keilmuan

by SAGOE TV
October 12, 2025
Pekan Kebudayaan Aceh Barat 2025 Resmi Dibuka Wagub Fadhlullah, Meriahkan HUT ke-437 Kota Meulaboh
News

Pekan Kebudayaan Aceh Barat 2025 Resmi Dibuka Wagub Fadhlullah, Meriahkan HUT ke-437 Meulaboh

by SAGOE TV
October 13, 2025
19.902 Kasus Gangguan Jiwa di Aceh, 13.573 Berat dan 114 Orang Masih Dipasung
News

19.902 Kasus Gangguan Jiwa di Aceh, 13.573 Berat dan 114 Orang Masih Dipasung

by SAGOE TV
October 11, 2025
Gubernur Aceh Lantik Fajran Zain, Abdul Manan, dan Teuku Ardiansyah sebagai Deputi BPKS
News

Gubernur Aceh Lantik Fajran Zain, Abdul Manan, dan Teuku Ardiansyah sebagai Deputi BPKS

by SAGOE TV
October 11, 2025
Load More

POPULAR PEKAN INI

Bicara Sherly, Maluku Utara, dan Mualem

Bicara Sherly, Maluku Utara, dan Mualem

October 9, 2025
Gubernur Aceh Lantik Pejabat Struktural Baru, Berikut Daftar Kepala SKPA dan Pesan Mualem soal Anggaran

Gubernur Aceh Lantik Pejabat Struktural Baru, Berikut Daftar Kepala SKPA dan Pesan Mualem soal Anggaran

October 10, 2025
Gubernur Aceh Lantik Fajran Zain, Abdul Manan, dan Teuku Ardiansyah sebagai Deputi BPKS

Gubernur Aceh Lantik Fajran Zain, Abdul Manan, dan Teuku Ardiansyah sebagai Deputi BPKS

October 11, 2025
Saiful Bahri Resmi Terpilih jadi Ketua Umum KONI Aceh 2025-2029

Saiful Bahri Terpilih Jadi Ketua Umum KONI Aceh 2025-2029

October 9, 2025
Ummi Arongan Meninggal Dunia, Gubernur Aceh Mualem Sampaikan Duka Mendalam dan Kenang Jasa Besarnya

Ummi Arongan Meninggal Dunia, Gubernur Aceh Mualem Sampaikan Duka Mendalam dan Kenang Jasa Besarnya

October 7, 2025
Aceh di Persimpangan Energi dan Budaya: Cerita Tentang Martabat, Pembangunan, dan Harapan Baru

Aceh di Persimpangan Energi dan Budaya: Cerita Tentang Martabat, Pembangunan, dan Harapan Baru

October 7, 2025
Wakil Ketua DPRK Musriadi Sambut HUT PAN ke-27 dengan Aksi Sosial, Olahraga, dan Lomba Karya Ilmiah

Wakil Ketua DPRK Banda Aceh Dorong Pemerintah Tuntaskan Flyover Pango Raya

October 9, 2025
Harga Tiket Persiraja vs Garudayaksa FC Resmi Dirilis, Mulai Rp30 Ribu

Pelatih Akhyar Ilyas Harap Dukungan Suporter, Persiraja Siap Tampil All Out Lawan Bekasi City

October 11, 2025
Masyarakat Aceh Kini Tak Perlu ke Luar Daerah, RSUDZA Miliki MRI 1,5 Tesla

Masyarakat Aceh Kini Tak Perlu ke Luar Daerah, RSUDZA Miliki MRI 1,5 Tesla

October 8, 2025

EDITOR'S PICK

Pj Gubernur Pimpin Persiapan Kunjungan Presiden Pembukaan PON XXI Aceh-Sumut 2024

Pj Gubernur Pimpin Persiapan Kunjungan Presiden Pembukaan PON XXI Aceh-Sumut 2024

September 3, 2024
pelunasan biaya haji jemaah indonesia

Pelunasan Biaya Haji 2025, Kemenag: 62 Persen Kuota Haji Reguler Sudah Terisi

March 1, 2025
Dipanggil Pj Gubernur Aceh, WIKA-Nindya Pulangkan Pawang Hujan

Dipanggil Pj Gubernur Aceh, WIKA-Nindya Pulangkan Pawang Hujan

August 28, 2024
Pilkada 2024, Rektor UIN Ar-Raniry Ajak Pemilih Pemula Pilih Pemimpin yang Tepati Janji

Pilkada 2024, Rektor UIN Ar-Raniry Ajak Pemilih Pemula Pilih Pemimpin yang Tepati Janji

October 29, 2024
Seedbacklink
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Iklan
  • Aset
  • Indeks Artikel

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.

No Result
View All Result
  • Artikel
  • News
  • Biografi
  • Bisnis
  • Entertainment
  • Kesehatan
  • Kuliner
  • Lifestyle
  • Politik
  • Reportase
  • Resensi
  • Penulis
  • Kirim Tulisan

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.