• Tentang Kami
Sunday, January 18, 2026
SAGOE TV
No Result
View All Result
SUBSCRIBE
KIRIM TULISAN
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Analisis
  • BENCANA SUMATERA 2025
  • DATA BENCANA ACEH 2025
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Analisis
  • BENCANA SUMATERA 2025
  • DATA BENCANA ACEH 2025
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result

Dr. Masyhuril Penceramah Sambut Tahun Baru Islam 1447 H di Masjid Raya Baiturrahman

Mustafa Marwidin by Mustafa Marwidin
June 26, 2025
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Dr. Masyhuril Penceramah Sambut Tahun Baru Islam 1447 H di Masjid Raya Baiturrahman
Share on FacebookShare on Twitter

SAGOETV | BANDA ACEH – Dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 Hijriah, Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh menggelar peringatan yang dipusatkan di halaman masjid, Kamis malam, 26 Juni 2025, usai Shalat Isya (pukul 20.15 WIB).

Kegiatan yang mengusung tema “Dengan Momentum Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1447 H, Mari Hijrah Merajut Persatuan dalam Membangun Aceh yang Bermartabat dan Islami” ini turut dihadiri oleh unsur Pemerintah Aceh dan jajaran pejabat dari berbagai instansi.

BACA JUGA

Aturan Ketat Berlaku di Jembatan Krueng Tingkeum Mulai Besok

Kemenag Aceh Besar Resmikan Musala MIN 41 di Lhoong, Penantian 21 Tahun Terjawab

Hadir sebagai penceramah utama, Dr. H. Masyhuril Khamis, S.H., M.M., AAAIS., AAAIJ., seorang tokoh nasional yang dikenal luas di bidang dakwah, pendidikan Islam, dan ekonomi syariah. Ia saat ini menjabat sebagai Komisioner Badan Wakaf Indonesia (BWI) serta Ketua Umum Pengurus Besar Al Jam’iyatul Washliyah periode 2021–2026.

Selain itu, Dr. Masyhuril juga dipercaya sebagai Ketua Pusat Dakwah dan Perbaikan Akhlak Bangsa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat—sebuah lembaga strategis dalam pembinaan moral dan keumatan di Indonesia.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Syariat Islam Aceh bekerja sama dengan UPTD Pengelola Masjid Raya Baiturrahman. Panitia mengundang seluruh masyarakat Banda Aceh dan sekitarnya untuk hadir dan menjadikan peringatan Tahun Baru Islam ini sebagai momentum memperkuat spiritualitas dan persatuan umat.

“Momentum 1 Muharram ini menjadi ajakan untuk memperkuat persatuan umat dan membangun Aceh yang lebih bermartabat, Islami, dan harmonis,” ujar Tgk. Saifan Nur, S.Ag., M.Si., Kepala UPTD Masjid Raya Baiturrahman, dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis (26/6/2025).

Selain ceramah agama, acara juga diisi dengan doa bersama untuk keselamatan dan keberkahan bagi masyarakat Aceh serta bangsa Indonesia secara umum.

Baca Juga:  Daurah Tahfidz Al-Qur'an Spesial Ramadhan 1446 H Resmi Dibuka

Profil Singkat

Dr. H. Masyhuril Khamis lahir di Meranti Paham, 5 September 1964. Ia dikenal sebagai ulama, akademisi, dan profesional di bidang ekonomi syariah serta asuransi. Pendidikan formalnya meliputi Bahasa Arab di IAIN Sumut, Sarjana Hukum di Universitas Al-Washliyah, Magister Manajemen di Universitas Tama Jagakarsa, serta studi lanjutan di Universiti Utara Malaysia dan Universitas Ibn Khaldun Bogor.

Aktif dalam organisasi sejak muda, ia pernah menjadi Sekretaris Jenderal PB Al Washliyah dan kini menjabat sebagai ketua umum organisasi tersebut. Ia juga berkiprah di berbagai lembaga keumatan, baik nasional maupun internasional.

Dalam dunia profesional, Dr. Masyhuril berpengalaman panjang di industri asuransi syariah dan saat ini menjabat sebagai Dewan Pengawas Syariah di beberapa lembaga. Ia juga dikenal sebagai penulis aktif, di antaranya melalui karya-karya bertema spiritual yang dimuat di Harian Republika seperti “Jangan Putus Asa dari Rahmat Allah” dan “Jangan Lepaskan Islam Walau Sedetik”. []

ShareTweetPinSend
Seedbacklink
Mustafa Marwidin

Mustafa Marwidin

Sarjana Komunikasi UIN Ar-Raniry dan Jurnalis sagoetv.com

Related Posts

Sebulan Terputus Akibat Banjir, Akses Jembatan Kuta Blang Bireuen Kini Sudah Bisa Dilalui
News

Aturan Ketat Berlaku di Jembatan Krueng Tingkeum Mulai Besok

by SAGOE TV
January 17, 2026
Kemenag Aceh Besar Resmikan Musala MIN 41 di Lhoong, Penantian 21 Tahun Terjawab
News

Kemenag Aceh Besar Resmikan Musala MIN 41 di Lhoong, Penantian 21 Tahun Terjawab

by SAGOE TV
January 17, 2026
Kapolda Aceh Pastikan Bripda Rio Berangkat Sendiri, Tak Ada Anggota Polri Lain
News

Kapolda Aceh Pastikan Bripda Rio Berangkat Sendiri, Tak Ada Anggota Polri Lain

by Anna Rizatil
January 17, 2026
Desersi dan Dugaan Gabung Militer Rusia, Bripda Muhammad Rio Dipecat Tidak Hormat
News

Desersi dan Dugaan Gabung Militer Rusia, Bripda Muhammad Rio Dipecat Tidak Hormat

by Anna Rizatil
January 17, 2026
Harga Minyak Mentah Indonesia Tertekan di Tengah Kelebihan Pasokan Dunia
News

Harga Minyak Mentah Indonesia Tertekan di Tengah Kelebihan Pasokan Dunia

by Anna Rizatil
January 17, 2026
Load More

POPULAR PEKAN INI

MWA USK Tetapkan Tiga Calon Rektor Terpilih

MWA USK Tetapkan Tiga Calon Rektor Terpilih, Ini Daftar Namanya

January 12, 2026
Sebuah Kekalahan dalam Kemenangan

Sebuah Kekalahan dalam Kemenangan

January 13, 2026
Jurnalis asal Aceh Dinobatkan sebagai Jurnalis Media Cetak Terbaik AMA 2026

Jurnalis Asal Aceh Dinobatkan sebagai Jurnalis Media Cetak Terbaik AMA 2026

January 14, 2026
Manasik Haji Makin Lengkap, Pesawat Citilink Hadir di Asrama Haji Aceh

Manasik Haji Makin Lengkap, Pesawat Citilink Hadir di Asrama Haji Aceh

January 14, 2026
Password Sebagai Warisan; Perginya Seorang Pekerja Kreatif Dunia dari Aceh

Password Sebagai Warisan; Perginya Seorang Pekerja Kreatif Dunia dari Aceh

January 9, 2026
Gegara Aceh Merasa ‘Dicuekin’ Pusat

Gegara Aceh Merasa ‘Dicuekin’ Pusat

January 11, 2026
Sudah 49 Hari Desa Dayah Usen Belum Bersih dari Lumpur

Sudah 49 Hari Desa Dayah Usen Belum Bersih dari Lumpur

January 14, 2026
Puisi untuk Bencana Sumatera: Tuan Katakan Dusta

Puisi untuk Bencana Sumatera: Tuan Katakan Dusta

December 20, 2025
Sundulan Connor Flynn Antar Persiraja Tekuk Persikad Depok 1-0

Sundulan Connor Flynn Antar Persiraja Tekuk Persikad Depok 1-0

January 12, 2026

EDITOR'S PICK

PODCAST Affan Ramli: Kita Bergembira Terjadi Gencatan Palestina-Israel

PODCAST Affan Ramli: Kita Bergembira Terjadi Gencatan Palestina-Israel

March 24, 2025
Pj Gubernur Safrizal Buka Cabang Olahraga Tarung Derajat di PON XXI Aceh-Sumut

Pj Gubernur Safrizal Buka Cabang Olahraga Tarung Derajat di PON XXI Aceh-Sumut

September 16, 2024
Wakil Gubernur Aceh Sampaikan Hasil Safari Ramadhan ke Forbes DPRDPD RI

Wakil Gubernur Aceh Sampaikan Hasil Safari Ramadhan ke Forbes DPR/DPD RI

March 16, 2025
Prabowo Cerita Hibahkan 90 Ribu Hektare Lahan di Aceh untuk Konservasi Gajah

Prabowo Cerita Hibahkan 90 Ribu Hektare Lahan di Aceh untuk Konservasi Gajah

July 21, 2025
Seedbacklink
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Iklan
  • Aset
  • Indeks Artikel

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.

No Result
View All Result
  • Artikel
  • News
  • Biografi
  • Bisnis
  • Entertainment
  • Kesehatan
  • Kuliner
  • Lifestyle
  • Politik
  • Reportase
  • Resensi
  • Penulis

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.