SAGOETV | BANDA ACEH – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, menjamu rombongan relawan Norwegian Red Cross (NRC) atau PMI-nya Norwegia di Pendopo Gubernur Aceh, Selasa (28/1/2026). Para relawan tersebut merupakan bagian dari sejarah besar dalam proses pemulihan Aceh pasca-bencana tsunami yang melanda pada 26 Desember 2004.
“Welcome home, welcome back in Aceh. Semua perubahan di Aceh saat ini adalah berkat partisipasi Anda semua,” ujar Safrizal dengan penuh kehangatan. Ia menegaskan bahwa kontribusi para relawan menjadi bagian penting dalam membangun kembali Aceh yang lebih baik.
Dalam kesempatan tersebut, Safrizal juga menyampaikan apresiasi mendalam atas dukungan luar biasa yang diberikan dunia internasional, khususnya Norwegia, dalam upaya rekonstruksi dan rehabilitasi Aceh. “Aceh kini jauh lebih maju dibandingkan sebelum tsunami. Atas nama Pemerintah dan rakyat Aceh, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” katanya.
Safrizal turut mengingatkan peringatan 20 tahun tsunami pada Desember 2024 lalu yang mengangkat tema “Aceh Thanks to the World”. Tema ini menjadi simbol penghargaan kepada semua pihak yang terlibat dalam membantu Aceh bangkit dari keterpurukan.
Olaf Rosset, salah seorang relawan yang memimpin kunjungan tersebut, tak dapat menyembunyikan rasa harunya saat melihat Aceh kini. “Saya masih ingat betul, dulu jalanan di sini penuh puing-puing tsunami. Sekarang, meskipun ada kemacetan karena ramainya kendaraan, saya bangga melihat Aceh sudah sangat berkembang,” ujar Olaf.
Ia hadir bersama rekan-rekannya, Lars Dahlen, Syver Hvamen, Finn Johansen, Margrethe Valen Guillund, serta beberapa penerima beasiswa Norwegian Red Cross yang kini telah berhasil meraih prestasi setelah menempuh pendidikan di Norwegia.
“Selamat kepada masyarakat Aceh. Kami bangga telah menjadi bagian dari perjalanan panjang ini,” tambah Olaf yang disambut tepuk tangan hangat.
Pj Gubernur Safrizal mengajak para relawan untuk menikmati Aceh yang kini lebih baik dibandingkan saat pertama kali mereka datang. “Aceh adalah rumah Anda juga. Kami berharap Anda bisa melihat perubahan ini sebagai hasil dari kerja keras kita semua,” katanya.
Selain itu, Safrizal juga menyampaikan keinginannya untuk suatu hari berkunjung ke Norwegia sebagai bentuk balasan atas solidaritas yang telah diberikan.
Acara penyambutan ini turut dihadiri sejumlah pejabat Aceh, seperti Plh Asisten Pemerintahan, Keistimewaan, dan Kesejahteraan Rakyat Aceh, Syakir, Sekda Aceh, Kepala BPBA T Nara Setia, serta beberapa kepala biro. [CE/*]