• Tentang Kami
Sunday, January 18, 2026
SAGOE TV
No Result
View All Result
SUBSCRIBE
KIRIM TULISAN
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Analisis
  • BENCANA SUMATERA 2025
  • DATA BENCANA ACEH 2025
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Analisis
  • BENCANA SUMATERA 2025
  • DATA BENCANA ACEH 2025
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result

PLN Minta Maaf atas Belum Pulihnya Listrik di Aceh Pascabencana Banjir dan Longsor

SAGOE TV by SAGOE TV
December 9, 2025
in BENCANA SUMATERA 2025
Reading Time: 2 mins read
A A
0
PLN Minta Maaf atas Belum Pulihnya Listrik di Aceh Pascabencana Banjir dan Longsor

Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo menyampaikan permohonan maaf karena pasokan listrik di Aceh pascabencana banjir dan longsor hingga kini masih belum sepenuhnya pulih, Selasa (9/12/2025). Foto: dok. PLN

Share on FacebookShare on Twitter

PT PLN (Persero) menyampaikan permohonan maaf karena pasokan listrik di Aceh pascabencana banjir dan longsor hingga kini masih belum sepenuhnya pulih. Hal ini disampaikan Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo dalam agenda Laporan dan Rapat Koordinasi bersama Menteri ESDM Bahlil Lahadalia yang dilakukan secara daring dari Banda Aceh, Selasa (9/12/2025).

Sebelumnya di Bireuen pada Minggu (7/12), Dirut PLN Darmawan melaporkan kepada Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dan Presiden Prabowo Subianto bahwa untuk wilayah Aceh, listrik akan menyala 93% pada Minggu malam. Namun kesulitan di lapangan, putusnya akses dan masifnya kerusakan, membuat proses pemulihan listrik terhambat.

BACA JUGA

Pupuk Indonesia Percepat Pemulihan Pascabencana Aceh dengan Bantuan Rp50 Miliar

Jelang Ramadhan, Warga Kalasegi Aceh Tengah Minta Presiden Segera Bangun Huntara

“Setelah adanya bencana banjir bandang dan juga tanah longsor, maka ada kerusakan yang sangat masif di sistem kelistrikan di Aceh,” jelas Darmawan dalam keterangannya.

Ia menjelaskan bahwa bencana telah menyebabkan kerusakan besar pada sistem kelistrikan Aceh, terutama pada jaringan transmisi. Kerusakan terparah terjadi pada jalur transmisi Bireuen–Arun dengan enam tower roboh akibat terjangan banjir bandang. Kondisi ini diperparah dengan meluasnya badan sungai hingga ratusan meter. Akibatnya, pembangkit di Arun tidak dapat mengaliri Banda Aceh secara optimal sehingga terjadi pemadaman bergilir.

PLN sempat melakukan proses sinkronisasi sistem dari pembangkit Arun menuju jaringan Aceh. Pada 8 Desember 2025, PLTMG Arun kembali menyuplai Gardu Induk hingga wilayah Bireuen, Takengon dan Samalanga. Namun, saat proses perluasan sinkronisasi menuju Sigli dan Banda Aceh terjadi hambatan teknis sehingga penyaluran listrik terpaksa dihentikan sementara.

Dalam proses pemulihan, PLN harus mengerahkan upaya luar biasa, termasuk mengangkut material berat melalui jalur udara karena akses darat terputus.

Baca Juga:  55 Santri dan Alumni Dayah Insan Qurani Wakili Daerah di MTQ Aceh ke-37

“Material untuk perbaikan tower seberat 35 ton terpaksa diangkut menggunakan heli, satu persatu, satu persatu,” tambahnya.

Namun demikian Darmawan menegaskan, pihaknya berkomitmen melakukan percepatan pemulihan di tengah tantangan berat di lapangan. PLN memastikan proses sinkronisasi terus diupayakan secara bertahap dengan pengamanan sistem yang lebih ketat agar tidak menimbulkan gangguan lanjutan.

PLN juga telah berhasil menyalakan kembali empat kabupaten yang sebelumnya sempat gelap total, yakni Aceh Tengah, Bener Meriah, Aceh Tamiang, dan Gayo Lues. Namun, masih terdapat desa-desa dan jaringan tegangan rendah yang membutuhkan waktu lanjutan untuk dipulihkan.

Selain itu, kendala juga terjadi pada jalur transmisi Langsa–Pangkalan Brandan, di mana lima tower mengalami roboh. Kondisi ini memutus sistem kelistrikan Aceh dengan Sistem Besar Sumatera dan meningkatkan risiko gangguan saat proses sinkronisasi.

Hasil asesmen teknis menunjukkan, perbaikan lima tower tersebut membutuhkan waktu maksimal sepuluh hari agar sinkronisasi sistem Aceh dengan jalur backbone Sumatera dapat berjalan aman dan tuntas. Hingga saat ini, Banda Aceh masih mengalami pemadaman bergilir akibat kekurangan pasokan sekitar 40 MW.

Atas kondisi tersebut, Darmawan menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Aceh.

“Kami menyampaikan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya kepada seluruh masyarakat Aceh. Tidak ada alasan apapun yang bisa menghapus ketidaknyamanan ini,” kata Darmawan.

Untuk mengurangi dampak pemadaman selama masa pemulihan, PLN terus menambah pasokan genset untuk kebutuhan darurat di fasilitas-fasilitas layanan publik, seperti rumah sakit, pusat pemerintahan, posko posko pengungsian dan infrastruktur telekomunikasi.

Di sisi lain, PLN juga terus berkoordinasi dengan Kementerian ESDM, pemerintah daerah, TNI, Polri, BNPB, serta PUPR untuk membuka akses wilayah yang masih terisolasi, mempercepat perbaikan infrastruktur, serta mengantisipasi potensi longsor susulan melalui penyisiran menyeluruh di seluruh jalur terdampak.

Baca Juga:  Aceh Kirim 33 Atlet untuk Berlaga di Peparnas XVII Solo

Darmawan juga menegaskan komitmen penuh PLN untuk menuntaskan pemulihan kelistrikan Aceh.

“Kami terus berkomitmen mengerahkan seluruh pasukan kekuatan kami agar sistem kelistrikan Aceh bisa pulih kembali,” ujarnya. []

Tags: acehBanjirbencanaListrikLongsorPLN
ShareTweetPinSend
Seedbacklink
SAGOE TV

SAGOE TV

SAGOETV.com adalah platform media digital yang memberi sudut pandang mencerahkan di Indonesia, berbasis di Banda Aceh. SAGOETV.com fokus pada berita, video, dan analisis dengan berbagai sudut pandang moderat.

Related Posts

Pupuk Indonesia Percepat Pemulihan Pascabencana Aceh dengan Bantuan Rp50 Miliar
BENCANA SUMATERA 2025

Pupuk Indonesia Percepat Pemulihan Pascabencana Aceh dengan Bantuan Rp50 Miliar

by Anna Rizatil
January 17, 2026
Jelang Ramadhan, Warga Kalasegi Aceh Tengah Minta Presiden Segera Bangun Huntara
BENCANA SUMATERA 2025

Jelang Ramadhan, Warga Kalasegi Aceh Tengah Minta Presiden Segera Bangun Huntara

by Anna Rizatil
January 17, 2026
CPMH UGM dan GEN-A Salurkan Dignity Kit untuk Penyintas Bencana di Aceh
BENCANA SUMATERA 2025

CPMH UGM dan GEN-A Salurkan Dignity Kit untuk Penyintas Bencana di Aceh

by Anna Rizatil
January 17, 2026
Jembatan Bailey Baroh Bugeng Aceh Timur Rampung, Akses Warga Nurussalam Kembali Pulih Pascabanjir
BENCANA SUMATERA 2025

Jembatan Bailey Baroh Bugeng Aceh Timur Rampung, Akses Warga Nurussalam Kembali Pulih Pascabanjir

by SAGOE TV
January 16, 2026
Relawan TCK Kemenkes Sterilkan Huntara Aceh Tamiang dari Nyamuk Aedes aegypti
BENCANA SUMATERA 2025

Relawan TCK Kemenkes Sterilkan Huntara Aceh Tamiang dari Nyamuk Aedes aegypti

by SAGOE TV
January 16, 2026
Load More

POPULAR PEKAN INI

MWA USK Tetapkan Tiga Calon Rektor Terpilih

MWA USK Tetapkan Tiga Calon Rektor Terpilih, Ini Daftar Namanya

January 12, 2026
Sebuah Kekalahan dalam Kemenangan

Sebuah Kekalahan dalam Kemenangan

January 13, 2026
Jurnalis asal Aceh Dinobatkan sebagai Jurnalis Media Cetak Terbaik AMA 2026

Jurnalis Asal Aceh Dinobatkan sebagai Jurnalis Media Cetak Terbaik AMA 2026

January 14, 2026
Manasik Haji Makin Lengkap, Pesawat Citilink Hadir di Asrama Haji Aceh

Manasik Haji Makin Lengkap, Pesawat Citilink Hadir di Asrama Haji Aceh

January 14, 2026
Password Sebagai Warisan; Perginya Seorang Pekerja Kreatif Dunia dari Aceh

Password Sebagai Warisan; Perginya Seorang Pekerja Kreatif Dunia dari Aceh

January 9, 2026
Gegara Aceh Merasa ‘Dicuekin’ Pusat

Gegara Aceh Merasa ‘Dicuekin’ Pusat

January 11, 2026
Sudah 49 Hari Desa Dayah Usen Belum Bersih dari Lumpur

Sudah 49 Hari Desa Dayah Usen Belum Bersih dari Lumpur

January 14, 2026
Puisi untuk Bencana Sumatera: Tuan Katakan Dusta

Puisi untuk Bencana Sumatera: Tuan Katakan Dusta

December 20, 2025
Sundulan Connor Flynn Antar Persiraja Tekuk Persikad Depok 1-0

Sundulan Connor Flynn Antar Persiraja Tekuk Persikad Depok 1-0

January 12, 2026

EDITOR'S PICK

Pj Wali Kota Banda Aceh Almuniza Kamal Pamit, Ajak ASN Terus Berkolaborasi

Pj Wali Kota Banda Aceh Almuniza Kamal Pamit, Ajak ASN Terus Berkolaborasi

February 4, 2025
Jelang Ramadhan, Pemerintah Aceh Percepat Pemulihan Distribusi Logistik dan Stabilkan Harga

Jelang Ramadhan, Pemerintah Aceh Percepat Pemulihan Distribusi Logistik dan Stabilkan Harga

January 13, 2026
Tak Lulus SNBT 2025? UIN Ar-Raniry Buka Jalur Mandiri Pakai Sertifikat Nilai UTBK

Tak Lulus SNBT 2025? UIN Ar-Raniry Buka Jalur Mandiri Pakai Sertifikat Nilai UTBK

May 29, 2025
ISEI Bergerak di Tengah Bencana Aceh, Ribuan Mahasiswa Terima Bantuan

ISEI Bergerak di Tengah Bencana Aceh, Ribuan Mahasiswa Terima Bantuan

December 17, 2025
Seedbacklink
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Iklan
  • Aset
  • Indeks Artikel

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.

No Result
View All Result
  • Artikel
  • News
  • Biografi
  • Bisnis
  • Entertainment
  • Kesehatan
  • Kuliner
  • Lifestyle
  • Politik
  • Reportase
  • Resensi
  • Penulis

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.