• Tentang Kami
Friday, November 28, 2025
SAGOE TV
No Result
View All Result
SUBSCRIBE
KIRIM TULISAN
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Biografi
  • Opini
  • Analisis
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Biografi
  • Opini
  • Analisis
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result

Seribuan Guru PAI di Aceh Ikuti Gerakan Menulis Mushaf Al-Qur’an

SAGOE TV by SAGOE TV
March 17, 2025
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Seribuan Guru PAI di Aceh Ikuti Gerakan Menulis Mushaf Al-Qur’an

Guru PAI di Aceh mengikuti Gerakan Menulis Mushaf Al-Qur’an (GEMMA), Senin (17/3/2025). Foto: Kemenag Aceh

Share on FacebookShare on Twitter

SAGOETV | BANDA ACEH – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Aceh, Azhari, meluncurkan Gerakan Menulis Mushaf Al-Qur’an (GEMMA) bagi Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) se-Aceh, bagian dari Program Tuntas Baca Tulis Al-Qur’an (TBTQ), Senin (17/3/2025) atau bertepatan 17 Ramadhan 1446 Hijriah. Launching secara virtual dan luring di aula Kanwil Kemenag Aceh diikuti lebih dari 1.200 Guru PAI di Aceh.

Kakanwil Kemenag Aceh Azhari mengatakan, Gerakan Menulis Mushaf Al-Quran ini bagian dari upaya mensyiarkan bulan suci Ramadhan dalam momen peringatan Nuzulul Qur’an 1446 H.

BACA JUGA

Aceh Darurat Banjir: 16 Daerah Terendam, 20.759 Warga Mengungsi

Darurat Banjir Aceh: Jembatan Putus, 60 Warga Samar Kilang Terjebak di Kebun

Menurutnya, kegiatan GEMMA ini akan melengkapi juga Program Tuntas Baca Tulis Al-Qur’an (TBTQ) khususnya Gerakan Tuntas Tulis Baca (GETBA) Al-Qur’an dan Gerakan Lima Belas Menit (Limit) Mengaji sebelum belajar jam pertama di madrasah/sekolah, yang selama ini digerakkan Kanwil Kemenag Aceh bersama mitra di kabupaten/kota.

“Selain itu, upaya yang sama baru saja di Meulaboh telah dilangsungkan Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) ke-24 se-Aceh, dan kemarin secara nasional kita Aceh ada 8.000 Khataman Al-Qur’an bersama 350.000 kali secara nasional, bersama Menag RI Prof Dr H Nasaruddin Umar MA,” ujar Azhari.

“Butuh kesabaran dalam menulis mushaf Al-Qur’an, maka ada pendamping, dan kini kian mudah dalam menulisnya karena sudah ada alat dan media,” kata Kakanwil Kemenag Aceh membandingkan dengan penulisan mushaf tempo dulu.

Sementara Kabid PAI Kemenag Aceh, Khairul Azhar, menyampaikan bahwa GEMMA secara harfiah, bermakna sebuah gerakan, atau juga permata yang masuk sesuatu yang sangat berharga. Ia mengaitkan dengan proses turun wahyu perdana )QS. Al-‘Alaq ayat 1-5), dengan jaraknya masa lalu dengan upaya PAI menulis mushaf tahun ini.

Baca Juga:  Silaturahmi Alumni Malang, Wagub Fadhlullah Serukan Peran Aktif Bangun Aceh

“Ini juga mengisyaratkan pada sebuah proses dari ‘allama bil qalam,” ujarnya.

Selain selaras dengan sejumlah regulasi Menag, kata Khairul, program ini juga sejalan dengan Protas atau Asta Cita Menag dalam poin mempercepat perwujudan pendidikan unggul. “Kita juga ingin menciptakan pengalaman religi bagi guru,” sebutnya.

Dijelaskan, untuk tahap awal, Gerakan Menulis Mushaf Al-Quran (GEMMA) ini diikuti oleh 1.215 Guru PAI se-Aceh, dan masih ada 10.000 lagi Guru PAI yang semoga akan diikutsertakan dalam program lanjutan.

“Harapan kita, semua Guru PAI miliki Mushaf Qur’an hasil menulis ini. Dan guru yang dapatkan Al-Qur’an dapat menulis Al-Qur’an, hingga menjadi tamat 30 juz,” ujar Khairul.

Pihak Yayasan Indonesia Menulis Al-Qur’an (Yasinamal) yang banyak membimbing penulisan mushaf di wilayah lain, menyampaikan bahwa GEMMA bersama Guru PAI ini bisa masuk rekor MURI. “Ini perdana di Indonesia,” ujar Safri Ali. [R]

Tags: acehagamaAl-Qur'angerakanguruIslamKemenagMenulisPAIpendidikan
ShareTweetPinSend
Seedbacklink
SAGOE TV

SAGOE TV

SAGOETV.com adalah platform media digital yang memberi sudut pandang mencerahkan di Indonesia, berbasis di Banda Aceh. SAGOETV.com fokus pada berita, video, dan analisis dengan berbagai sudut pandang moderat.

Related Posts

Aceh Darurat Banjir: 16 Daerah Terendam, 20.759 Warga Mengungsi
News

Aceh Darurat Banjir: 16 Daerah Terendam, 20.759 Warga Mengungsi

by SAGOE TV
November 27, 2025
Darurat Banjir Aceh: Jembatan Putus, 60 Warga Samar Kilang Terjebak di Kebun
News

Darurat Banjir Aceh: Jembatan Putus, 60 Warga Samar Kilang Terjebak di Kebun

by SAGOE TV
November 27, 2025
Kemenag Aceh Lantik 78 PPPK Optimalisasi dan 292 PPPK Paruh Waktu Secara Serentak
News

Kemenag Aceh Lantik 78 PPPK Optimalisasi dan 292 PPPK Paruh Waktu Secara Serentak

by SAGOE TV
November 27, 2025
Pemerintah Aceh Tetapkan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi Selama 14 Hari
News

Pemerintah Aceh Tetapkan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi Selama 14 Hari

by SAGOE TV
November 27, 2025
gempa
News

Gempa M6,3 Guncang Simeulue Aceh, 15 Gempa Susulan Tercatat BMKG

by SAGOE TV
November 27, 2025
Load More

POPULAR PEKAN INI

SAM Airlines Matangkan Operasional Penerbangan Umrah Langsung dari Aceh ke Jeddah

SAM Airlines Matangkan Operasional Penerbangan Umrah Langsung dari Aceh ke Jeddah

November 22, 2025
Evaluasi Diri Calon Rektor Perempuan USK

Evaluasi Diri Calon Rektor Perempuan USK

November 27, 2025
Menjadi Pemimpin Rita Khathir

Menjadi Pemimpin

November 17, 2025
Maulid Raya Dirangkai dengan Festival GAYAIN Aceh: Kuah Beulangong hingga Parade Idang Meulapeh

Maulid Raya Dirangkai dengan Festival GAYAIN Aceh: Kuah Beulangong hingga Parade Idang Meulapeh

November 23, 2025
Persiraja vs Sriwijaya FC: Laga Kandang Pamungkas 2025, Tiket Mulai Rp 30 Ribu

Persiraja vs Sriwijaya FC: Laga Kandang Pamungkas 2025, Tiket Mulai Rp 30 Ribu

November 23, 2025
Aceh Youth Summit 2025: Menekraf Teuku Riefky Harsya Minta Pemuda Aceh Siap Hadapi Era Digital

Aceh Youth Summit 2025: Menekraf Teuku Riefky Harsya Minta Pemuda Aceh Siap Hadapi Era Digital

November 22, 2025
gempa

Gempa M6,3 Guncang Simeulue Aceh, 15 Gempa Susulan Tercatat BMKG

November 27, 2025
Rp2,6 Triliun Dana Bank Aceh Syariah: Simpanan Aman atau Peluang Terlewatkan?

PLN, Monopoli Listrik, dan Keadilan Energi: Perspektif Maqashid Syariah

October 1, 2025
Menekraf Teuku Riefky Harsya Apresiasi Aceh Youth Summit Jadikan Kreativitas Kekuatan Baru dari Aceh

Menekraf Teuku Riefky Harsya Apresiasi Aceh Youth Summit: Jadikan Kreativitas Kekuatan Baru dari Aceh

November 22, 2025

EDITOR'S PICK

Dosen Unimal Beri Kuliah Tamu di Kazakhstan

Dosen Unimal Beri Kuliah Tamu di Kazakhstan

March 8, 2025
Proyek Panas Bumi Seulawah Diminta Dipercepat, Syech Muharram Tekankan Pendekatan ke Masyarakat

Proyek Panas Bumi Seulawah Diminta Dipercepat, Syech Muharram Tekankan Pendekatan ke Masyarakat

October 10, 2025
Pj Bupati Iswanto: Panas Bumi Gunung Seulawah Agam Langkah Strategis untuk Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto: Panas Bumi Gunung Seulawah Agam Langkah Strategis untuk Aceh Besar

January 17, 2025
Internasionalisasi Konflik Aceh

Internasionalisasi Konflik Aceh

August 10, 2024
Seedbacklink
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Iklan
  • Aset
  • Indeks Artikel

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.

No Result
View All Result
  • Artikel
  • News
  • Biografi
  • Bisnis
  • Entertainment
  • Kesehatan
  • Kuliner
  • Lifestyle
  • Politik
  • Reportase
  • Resensi
  • Penulis

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.