SAGOETV | BANDA ACEH – Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry meluluskan 1.401 wisudawan baru lewat rapat senat terbuka wisuda gelombang I tahun 2025 yang digelar selama dua hari, 18-19 Februari, di Gedung Auditorium Prof Ali Hasjmy, Darussalam, Kota Banda Aceh. Pada kesempatan itu, Rektor mengingatkan para wisudawan agar menjalankan ajaran Islam secara konsisten, terutama dalam menjaga shalat lima waktu.
“Saudara harus selalu mengamalkan ajaran Islam secara konsisten. Jangan pernah meninggalkan shalat, usahakan selalu membaca dan mempelajari Al-Qur’an sebagai pedoman hidup kita sebagai umat Islam,” ujar Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Mujiburrahman.
Selain itu, ia juga mengingatkan para wisudawan untuk senantiasa mengamalkan nilai-nilai ikrar sarjana dalam kehidupan sehari-hari.
Mujiburrahman menegaskan bahwa keberlanjutan dan kemajuan bangsa sangat bergantung pada komitmen generasi muda dalam menjaga serta mengabdi kepada negara. Menurutnya, kerja keras dan tanggung jawab merupakan kunci untuk memastikan masa depan yang lebih baik.
“Jaga dan bekerjalah dengan sungguh-sungguh serta penuh tanggung jawab demi keberlanjutan dan kemajuan negeri ini. Karena hanya dengan itu, nasib dan masa depan Anda akan ditentukan,” tuturnya.
Ia berharap para lulusan UIN Ar-Raniry dapat menjadi insan yang berkontribusi bagi bangsa dan agama, serta tetap menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman dalam setiap aspek kehidupan.
“Jadilah alumni yang memiliki integritas, moralitas, dan kapasitas keilmuan yang baik, serta sukses di dunia kerja dan kehidupan bermasyarakat,” ujar Mujiburrahman. []