• Tentang Kami
Friday, January 2, 2026
SAGOE TV
No Result
View All Result
SUBSCRIBE
KIRIM TULISAN
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Analisis
  • BENCANA SUMATERA 2025
  • DATA BENCANA ACEH 2025
  • Beranda
  • News
    • Nasional
    • Internasional
    • Olahraga
  • Podcast
  • Bisnis
  • Analisis
  • BENCANA SUMATERA 2025
  • DATA BENCANA ACEH 2025
No Result
View All Result
Morning News
No Result
View All Result

Akses Terputus, PLN Kejar Pemulihan Listrik di 180 Desa Aceh

Anna Rizatil by Anna Rizatil
January 2, 2026
in News
Reading Time: 2 mins read
A A
0
Akses Terputus, PLN Kejar Pemulihan Listrik di 180 Desa Aceh

Perbaikan jaringan dan pembukaan akses jalan di Desa Gegarang  Kabupaten Aceh Tengah. Foto: Dokumen

Share on FacebookShare on Twitter

BANDA ACEH | SAGOE TV – PT PLN (Persero) terus mengintensifkan upaya pemulihan sistem kelistrikan pascabencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Provinsi Aceh. Hingga hari ke-18 masa pemulihan, PLN telah berhasil menormalkan pasokan listrik di 1.214 desa dari total 1.394 desa yang terdampak.

Saat ini, PLN memfokuskan percepatan perbaikan pada 180 desa yang masih belum menyala akibat akses jalan menuju lokasi yang terputus total, sehingga menyulitkan mobilisasi material dan peralatan berat.

BACA JUGA

Respons Pascabencana Senyar, USK Terapkan Distribusi Logistik Berbasis Data

Sambut Tahun Baru Bersama Warga, Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Negara Hadir

Proses perbaikan dilakukan secara bertahap seiring dengan mulai terbukanya akses darat ke wilayah terdampak. Prioritas penanganan tersebar di beberapa kabupaten, yakni Kabupaten Aceh Tamiang sebanyak 7 desa, Kabupaten Bener Meriah 38 desa, Kabupaten Aceh Tengah 69 desa, serta Kabupaten Gayo Lues sebanyak 40 desa.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Aceh, Eddi Saputra, menegaskan bahwa PLN berkomitmen penuh untuk memulihkan listrik hingga seluruh masyarakat Aceh kembali menikmati pasokan listrik secara normal.

“Meski kondisi lapangan sangat menantang, komitmen kami tidak berubah. Tidak ada warga yang kami biarkan berada dalam gelap. Begitu akses terbuka, sekecil apa pun, petugas kami siap masuk untuk melakukan perbaikan,” ujar Eddi.

Ia menambahkan, koordinasi dengan pemerintah daerah, aparat keamanan, serta unsur terkait lainnya terus diperkuat guna menembus lokasi-lokasi yang masih terisolasi.

Sementara itu, Senior Manager Distribusi PLN UID Aceh, Dasih Listyanto, menjelaskan bahwa strategi pemulihan sangat bergantung pada kondisi infrastruktur jalan. PLN telah memetakan titik-titik krusial yang menjadi prioritas penanganan segera setelah akses memungkinkan.

Baca Juga:  Peringati Nuzulul Qur’an, UIN Ar-Raniry Aceh Gelar Khataman Al-Qur’an Massal

“Masih terdapat 180 desa yang belum dapat kami pulihkan sepenuhnya karena akses jalan belum dapat dilalui kendaraan pengangkut material. Namun, seluruh tim kami tetap siaga di posko terdekat,” jelas Dasih.

Eddi merinci, fokus pemulihan saat ini terkonsentrasi di empat kabupaten dengan tingkat kerusakan infrastruktur cukup parah, yakni Aceh Tengah, Gayo Lues, Bener Meriah, dan Aceh Tamiang. Seluruh personel bekerja dengan mengedepankan aspek keselamatan kerja, tanpa mengurangi kecepatan respons di lapangan.

Apresiasi atas kerja keras PLN juga disampaikan Bupati Gayo Lues, Suhaidi, setelah melihat dokumentasi perjuangan petugas yang berhasil menembus desa terpencil di wilayahnya.

“Saya melihat langsung bagaimana petugas PLN berjuang membawa material menembus lumpur untuk mencapai Desa Uring, Kecamatan Pining. Ini luar biasa. Atas nama pemerintah daerah, kami sangat mengapresiasi kegigihan PLN yang tidak menyerah demi melistriki kembali desa-desa kami yang terisolasi,” ungkap Suhaidi. []

Tags: acehBencana Sumatera 2025ListrikMakin Tahu IndonesiaPascabencana AcehPLN
ShareTweetPinSend
Seedbacklink
Anna Rizatil

Anna Rizatil

Related Posts

Respons Pascabencana Senyar, USK Terapkan Distribusi Logistik Berbasis Data
News

Respons Pascabencana Senyar, USK Terapkan Distribusi Logistik Berbasis Data

by Anna Rizatil
January 2, 2026
Sambut Tahun Baru Bersama Warga, Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Negara Hadir
News

Sambut Tahun Baru Bersama Warga, Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Negara Hadir

by Anna Rizatil
January 1, 2026
Titik Evakuasi Gunung Burni Telong Disiapkan, BPBD Imbau Warga Jauhi Radius 4 Km
News

Titik Evakuasi Gunung Burni Telong Disiapkan, BPBD Imbau Warga Jauhi Radius 4 Km

by Anna Rizatil
December 31, 2025
Presiden Kembali Tinjau Wilayah Terdampak Banjir di Sumatra
News

Presiden Kembali Tinjau Wilayah Terdampak Banjir di Sumatra

by Anna Rizatil
December 31, 2025
Status Gunung Burni Telong Naik ke Level Siaga, Warga Diminta Tetap Tenang
News

Status Gunung Burni Telong Naik ke Level Siaga, Warga Diminta Tetap Tenang

by Anna Rizatil
December 31, 2025
Load More

POPULAR PEKAN INI

Musik, Syariat, dan Ruang Publik: Mengapa Aceh Perlu Menata, Bukan Menolak

USK, Publik Aceh, dan Retaknya Relasi yang Dulu Membentuk Darussalam

December 27, 2025
Sabar Bukan Diam: Refleksi Etika dan Kebijakan dalam Penanggulangan Bencana Aceh

Sabar Bukan Diam: Refleksi Etika dan Kebijakan dalam Penanggulangan Bencana Aceh

January 2, 2026
Ketika Kepemimpinan Diuji oleh Krisis dan Keterbukaan

Ketika Kepemimpinan Diuji oleh Krisis dan Keterbukaan

December 30, 2025
Kolaborasi Pekerja Sosial dan Kampus, IPSPI Aceh Dorong Pemulihan Pascabencana di Pidie Jaya

Kolaborasi Pekerja Sosial dan Kampus, IPSPI Aceh Dorong Pemulihan Pascabencana di Pidie Jaya

December 28, 2025
Akademisi Aceh Sesalkan Bentrok saat Penyaluran Bantuan: Mari Kembali Fokus pada Kemanusiaan

Akademisi Aceh Sesalkan Bentrok saat Penyaluran Bantuan: Mari Kembali Fokus pada Kemanusiaan

December 26, 2025
Elit Politik Aceh Gagal Yakinkan Prabowo?

Elit Politik Aceh Gagal Yakinkan Prabowo?

December 27, 2025
Pemerintah Aceh Turunkan 3.000 Relawan ASN ke Daerah Terdampak Banjir dan Longsor

Pemerintah Aceh Turunkan 3.000 Relawan ASN ke Daerah Terdampak Bencana Banjir dan Longsor

December 28, 2025
Cerita Penanganan Darurat Dua Bencana di Aceh: Tsunami 2004 dan Banjir 2025

Cerita Penanganan Darurat Dua Bencana di Aceh: Tsunami 2004 dan Banjir 2025

December 4, 2025
Begini Kondisi Anak-Anak Aceh di Tengah Bencana: Cerita dari Lapangan

Begini Kondisi Anak-Anak Aceh di Tengah Bencana: Cerita dari Lapangan

December 27, 2025

EDITOR'S PICK

Kemendagri Terbitkan Keputusan Baru, Tetapkan 4 Pulau Resmi Masuk Wilayah Administrasi Aceh

Kemendagri Terbitkan Keputusan Baru, Tetapkan 4 Pulau Resmi Masuk Wilayah Administrasi Aceh

June 23, 2025
Milad ke-62, UIN Ar-Raniry Mantapkan Langkah Menuju World Class University dan Dukung Prestasi Mahasiswa

Milad ke-62, UIN Ar-Raniry Mantapkan Langkah Menuju World Class University dan Dukung Prestasi Mahasiswa

November 28, 2025
Bahas SIA Laweung dan Pelabuhan Strategis, Wagub Aceh Bertemu Dirut Semen Indonesia

Bahas SIA Laweung dan Pelabuhan Strategis, Wagub Aceh Temui Dirut Semen Indonesia

July 31, 2025
Aceh Festival 2025 Hadirkan Khanduri Raya, Pertunjukan Seni, dan Pasar Produk Kreatif

Aceh Festival 2025 Hadirkan Khanduri Raya, Pertunjukan Seni, dan Pasar Produk Kreatif

November 23, 2025
Seedbacklink
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Iklan
  • Aset
  • Indeks Artikel

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.

No Result
View All Result
  • Artikel
  • News
  • Biografi
  • Bisnis
  • Entertainment
  • Kesehatan
  • Kuliner
  • Lifestyle
  • Politik
  • Reportase
  • Resensi
  • Penulis

© 2025 PT Sagoe Media Kreasi - DesingnedBy AfkariDigital.