BANDA ACEH | SAGOE TV – Psikolog mengingatkan masyarakat agar tidak bersikap sembarangan dalam mendampingi korban bencana di Aceh. Niat membantu tanpa pemahaman yang tepat justru dapat melukai dan memperparah trauma penyintas.
Psikolog Usfur Ridha, M.Psi., menegaskan bahwa korban bencana berada dalam kondisi psikologis yang rentan. Karena itu, pendekatan yang digunakan harus mengedepankan empati, kesabaran, dan kemampuan mendengarkan.
Ia menilai, sikap seperti memaksa korban bercerita atau memberi nasihat yang tidak sesuai kondisi emosional dapat berdampak negatif. Dukungan yang tepat diharapkan mampu membantu proses pemulihan, bukan menambah beban psikologis korban.
Simak pembahasan lengkapnya dalam video podcast di atas. []



















